5 Cara Agar Tubuh Tetap Wangi dari Pagi Hingga Malam

Bagi orang yang beraktivitas dari pagi hingga malam, menjaga bau badan agar tetap wangi dan segar adalah hal yang penting. Mandi dan memakai parfum saja ternyata tidak cukup untuk membuat badan tetap wangi sepanjang waktu. 

Reina Lovers wajib tau tips dari Rumah Reina untuk menjaga keharuman badan sepanjang waktu: 

  1. Diet Sehat

Hal ini berkaitan dengan anggapan bahwa ‘You’re what you eat’. Apa yang kita konsumsi dari dalam akan berpengaruh pada penampilan fisik maupun bau badan kita. Konsumsi air yang cukup yaitu minimal 2 liter perhari akan membantu menjaga kesegaran badan. Ketika kekurangan cairan, tubuh kita akan kekeringan sehingga terjadi penurunan kinerja dan kulit akan menjadi kering dengan bau yang tidak sedap. Untuk menjaga bau badan agar tetap harum, Reina Lovers dapat memilih makanan yaitu perbanyak konsumsi makanan segar misalnya buah, sayur, atau protein tanpa lemak. Sedangkan makanan seperti bawang-bawangan dan daging akan membuat aroma tubuh menjadi kurang sedap.

2. Jaga Agar Kulit Tetap Lembab

Kita wajib menjaga kulit agar tetap lembab dengan cara menggunakan lotion, pelembab, ataupun dengan rutin minum air putih sesuai anjuran.

3. Pakai Pakaian yang Bersih dan Wangi

Pemilihan deterjen yang digunakan ternyata sangat mempengaruhi. Pilihlah deterjen dan pewangi yang aromanya awet.

4. Gunakan Parfum, Body Lotion, dan Mandi Teratur

Parfum dapat digunakan dengan cara disemprotkan pada titik nadi yang suhunya lebih panas dari tubuh yang lain. Dapat juga disemprotkan pada titik cakra (pergelangan kaki, belakang lutut, area kemaluan, dan belakang telinga) agar wangi lebih awet. Penggunaan body lotion juga berpengaruh apalagi jika wangi body lotion senada dengan wangi sabun. Dengan wangi yang berlapis ini akan membuat aroma wangi badan akan semakin kuat dan awet.

5. Gunakan Sarva Datu Feminine Energy Aromatherapy dari Rumah Reina

Sarva Datu adalah produk Rumah Reina yang berasal dari minyak esensial 5 bunga, 1 minyak esensial daun, dan Virgin Coconut Oil (VCO). Dengan penggunaan Sarva Datu pada belakang telinga, tangan, maupun dada setelah mandi akan membuat badan kita menjadi wangi sepanjang waktu. Selain untuk wewangian, Sarva Datu juga akan memberikan ketenangan dan kenyamanan. Sarva Datu berasal dari bahan alami yaitu  minyak kelapa murni, minyak nilam, minyak bunga cananga odorata, minyak bunga magnolia champaca, minyak bunga mawar centifolia, minyak bunga jasminum, minyak bunga plumeria sehingga lebih aman, tidak menimbulkan efek samping, tidak menimbulkan iritasi kulit karena tidak mengandung alkohol. Sarva Datu juga berasal dari 100% pure essential oil blend.

Yuk segera di Chekout di shopeenya rumah reina

sarva datu

Sumber:

  1. https://www.fimela.com/beauty/read/4700077/5-tips-agar-wangi-sepanjang-hari
  2. https://wolipop.detik.com/makeup-and-skincare/d-3634526/10-tips-agar-tubuh-kamu-tetap-wangi-dari-pagi-sampai-malam 

Penulis: Baiti Rahma Asy-Syifa (Content Writer Website/Universitas Diponegoro) 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *