Mengantuk Setelah Makan? Kenapa Ya?

Tips agar tidak mudah mengantuk setelah makan

Halo Reina Lovers! Siapa nih yang suka mengantuk setelah makan? Apalagi rasa kantuk setelah makan siang. Tentu hal ini akan mengganggu produktivitas, terlebih bagi Reina Lovers yang harus beraktivitas hingga sore hari.

Kira-kira, apa penyebab hal tersebut dan apa yang dapat kita lakukan untuk mengurangi rasa kantuk itu? Ternyata, rasa mengantuk setelah makan dikarenakan adanya kenaikan hormon serotonin dan melatonin di otak.

Kenaikan hormon tersebut dipengaruhi oleh makanan yang kita konsumsi. Makanan yang mengandung tinggi protein, karbohidrat, dan tinggi lemak akan menyebabkan kita mengantuk. Loh, mengapa? Padahal kan enak! Hal ini karena zat gizi tersebut akan meningkatkan kadar insulin dalam tubuh. Insulin yang meningkat akan meningkatkan asam amino triptofan. Triptofan adalah asam amino (penyusun protein) yang berpengaruh pada rasa kantuk. Hal ini karena  triptofan merupakan prekursor dari hormon serotonin.

Hormon serotonin (hormon yang menciptakan rasa kantuk) yang meningkat akan mempengaruhi dan meningkatkan produksi melatonin. Hal tersebutlah yang menyebabkan kita cenderung menguap setelah makan, apalagi setelah memakan pangan yang tinggi protein, karbohidrat, serta lemak!

Lalu bagaimana agar kita tidak gampang mengantuk setelah makan?

1.  Bergerak

Aktivitas fisik yang dilakukan akan memperlancar aliran darah. Hal ini menyebabkan oksigen serta zat gizi dapat dialirkan dengan baik ke seluruh tubuh.

2.  Pilih makanan yang tepat dan konsumsi pangan yang bergizi seimbang

Misalnya memilih pangan yang tergolong karbohidrat kompleks misalnya serat dan memilih pangan yang mengandung zat besi tinggi. Karbohidrat kompleks akan memberikan energi bagi tubuh. Zat besi berfungsi memproduksi sel darah merah yang berperan dalam mengedarkan oksigen ke seluruh sel tubuh. Kita juga perlu menghindari makanan yang mengandung kadar gula tinggi karena dapat membuat kita lemas dan mengantuk.

3.  Porsi makan yang tidak terlalu banyak

Makan yang terlalu banyak akan membuat tubuh membutuhkan energi tinggi untuk mencerna sehingga membuat kita lebih gampang lelah dan mengantuk. Aliran darah cenderung lebih banyak mengalir ke saluran pencernaan agar proses pencernaan optimal. Hal ini menyebabkan aliran darah yang menuju ke otak berkurang sehingga oksigen yang beredar di otak pun kurang. Alasan ini lah yang menyebabkan kita menguap dan mengantuk setelah makan!

Penulis: Baiti Rahma Asy-Syifa (Content Writer Website/Universitas Diponegoro)

Sumber:

Rasmada, S., Triyanti., Y. M. Indrawani dan R. A. D. Sartika. 2012. Asupan gizi dan mengantuk pada mahasiswa. J. Kesehatan Masyarakat Nasional. 7(3): 1-6.

https://hellosehat.com/nutrisi/tips-makan-sehat/menghilangkan-rasa-mengantuk-setelah-makan/

https://hellosehat.com/nutrisi/tips-makan-sehat/kenapa-ngantuk-setelah-makan

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *