Menjadi Awet Muda dengan Mengkonsumsi Teh Bunga Telang

Reina lovers ingin terlihat awet muda? Kami punya jawabannya! Bunga Telang merupakan jenis bunga yang mengandung anti-oksidan dalam jumlah besar serta dapat melindungi kulit terhadap penuaan dini yang melawan glikasi, kerusakan protein yang disebabkan oleh masuknya molekul gula. Faktanya, Nenek moyang kita menggunakannya untuk pewarna makanan alami dan mencerahkan mata secara alami, loh! Tenang saja, herbalist kami selalu menggunakan 100% tanaman di taman bunga kami menggunakan pupuk organik. Sehingga kualitasnya sudah terjamin untuk dikonsumsi oleh Reina Lovers!

Beberapa manfaat yang akan reina lovers dapatkan setelah mengonsumsi teh bunga telang:

1. Mencegah Penuaan Dini

Kulit menua seiring bertambahnya usia adalah hal yang natural. Hal ini mungkin diawali dengan garis-garis halus di area mata, lalu diikuti dengan kerutan, hingga akhirnya ada bagian wajah yang tampak kendur. Meskipun alami, tingkat dan kecepatan penuaan kulit bisa dikendalikan. Salah satu alasan kulit menua adalah penumpukan kerusakan oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas. Radikal bebas merusak sel-sel sehat dan menyebabkan tanda-tanda penuaan serta penyakit. Mereka ditemukan dalam alkohol, rokok, gorengan, dan polusi. Antioksidan kuat dan flavonoid dalam bunga telang menghancurkan radikal bebas ini, memperbaiki sel-sel yang rusak, dan melindungi sel-sel yang sehat. Olahan bunga telang yang kamu bisa konsumsi untuk mendapatkan manfaat ini adalah teh bunga telang.

2. Membuat Kulit Tampak Cerah dan Sehat

Antioksidan pada bunga telang juga bermanfaat untuk mencerahkan warna kulit yang tidak merata akibat paparan sinar matahari. Antioksidan ini berperan mencegah pigmentasi kulit yang tidak normal dan menghambat enzim yang merangsang produksi melanin.

3. Mengobati Jerawat

Untuk masalah yang satu ini, kamu bisa langsung menggunakan bunga telang ke wajah. Caranya adalah dengan menumbuk bagian daun, akar, dan bunganya dan memblurkannya ke area yang berjerawat. Lakukan secara rutin hingga jerawat kempes.

4. Meredakan Iritasi Ringan

Bukan hanya mempercantik tampilannya, zat yang membuat bunga telang berwarna ungu kebiruan ternyata memiliki sifat mendinginkan kulit. Sebuah penelitian di tahun 2018 menyatakan peran bunga telang dalam pengembangan membantu meredakan gatal dan iritasi ringan.

5. Mengurangi Kemerahan pada Wajah

Kemampuan bunga telang untuk meredakan iritasi otomatis membuatnya kandungan yang ampuh untuk kamu yang mau menghilangkan kemerahan pada wajah yang disebabkan oleh kulit kering atau jerawat. Benar-benar all in one!

6. Mendukung Regenerasi Kolagen

Kolagen adalah scaffolding kulit yang secara alami menurun seiring bertambahnya usia. Dalam beberapa penelitian, ekstrak bunga telang telah ditemukan untuk membantu regenerasi kolagen. Ekstrak bunga telang mengandung konsentrasi tinggi polifenol dan flavonoid alami yang merupakan antioksidan kuat. Kandungan ini merangsang produksi alami kolagen dan elastin

7. Menjaga Kelembaban Wajah

Baik berminyak atau pun kering, pelembab adalah komponen wajib dalam runtutan perawatan kulitmu. Studi menyatakan, kandungan bunga telang memiliki kemampuan untuk meningkatkan daya tahan kelembaban wajah. Ini menjadi sangat penting karena retensi kelembaban membantu menghentikan kekeringan dan membuat kulit cenderung tetap kenyal, bercahaya, dan terkesan awet muda.

Reina lovers tentunya sudah tahu bahwa bunga telang dapat membuat kamu lebih awet muda dan tampak makin bersih dan cerah karena khasiat yang ada pada bunga telang. Maka dari itu rumah reina memiliki produk yang dapat kalian konsumsi  yaitu butterfly pea flower

bunga telang

Resources: https://www.tokopedia.com/blog/manfaat-bunga-telang-untuk-kecantikan-bty/

Penulis: Fitri Rahmalia Raharjo

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *